Aiptu Sutisna, Polantas yang Dianiaya Dora Naik Haji Gratis
- VIVA.co.id/Bayu Nugraha
VIVA.co.id – Kebahagiaan mungkin kini dirasakan Anggota Satlantas Polda Metro Jaya, Aiptu Sutisna. Selain mendapat piagam penghargaan dari Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mochammad Iriawan, kini pria yang nampak sabar menghadapi persoalan saat terlibat sengketa di jalan itu diberi penghargaan oleh Duta Besar Arab Saudi.
Penghargaan itu dalam bentuk piagam dan ibadah haji gratis. Aiptu Sutisna diundang ke kantor Duta Besar Arab Saudi, Jakarta Selatan, Rabu 21 Desember 2016. Sutisna kemudian diberi penghargaan karena dianggap sabar dalam bertugas. Hal itu dibuktikan saat menghadapi amukan pegawai Mahkamah Agung, Dora Natalia beberapa waktu lalu.
"Saya diberikan penghargaan berupa piagam dan ibadah haji gratis dari Duta Besar Arab Saudi. Jadi, beliau memberikannya secara langsung kepada saya di kantornya petang ini," kata Sutisna saat dihubungi, Rabu, 21 Desember 2016.
Atas penghargaan dan hadiah tersebut, Sutisna menyampaikan rasa terima kasihnya pada Duta Besar Arab Saudi yang telah mengapresiasi kesabarannya. Penghargaan pun membuatnya terharu, karena merasa tak menyangka mendapatkannya. "Saya diberikan penghargaan karena beliau, Yang Mulia Duta Besar Arab Saudi mengapresiasi kesabaran saya," katanya.
Adapun ibadah haji tersebut, kata Sutisna, akan berikan pada 2017 mendatang. Duta Besar Arab Saudi akan menanggung semua biaya ibadah haji yang akan digelar 2017 mendatang. "Saya belum kabarkan pimpinan, karena saya juga baru mendapatkannya. Baru saya share saja di grup Patwal saya," ucapnya.
Sementara itu, Dirlantas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Ermayudi mengapresiasi apa yang telah diterima anak buahnya. "Saya tentu bersyukur ya. Alhamdulillah, karena memang beliau ini bisa bersabar menghadapi masyarakat," ucapnya.
"Saya pasti izinkan dia berangkat ibadah haji. Ini juga diharapkan membuat kita semua bertindak profesional di lapangan, melakukan tugas dengan baik, sehingga masyarakat pun bisa merasa terlayani," ucapnya.
(mus)