Belum Ada Demo, Ribuan Polisi Tetap Siaga di Gedung DPR

Ilustrasi polisi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Ribuan personel Kepolisian masih bersiaga mengamankan kompleks Dewan Perwakilan Rakyat dan Majelis Permusyawaratan Rakyat, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 25 November 2016.

Harga Kedelai Naik, Perajin Tahu-Tempe Semanan Mogok 3 Hari

Pengamanan kompleks gedung wakil rakyat itu terus dilakukan kendati hingga saat ini belum ada unjuk rasa di sana. 

Berdasarkan pantauan VIVA.co.id hingga pukul 14.30 WIB, ribuan personel Kepolisian masih terus bersiaga di dalam area kompleks DPR dan MPR, Senayan, Jakarta Pusat.

Buruh Tangerang Blokade Jalan Raya Serang, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Selain itu, untuk memastikan gedung DPR tetap steril, petugas pengamanan dalam (Pamdal) bersama aparat Kepolisian menjaga seluruh pintu masuk ke DPR yang berjumlah 11 pintu.

Sebelumnya, beredar informasi akan ada unjuk rasa pada 25 November dan 2 Desember 2016. Unjuk rasa diduga masih terkait dengan tuntutan agar Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok ditahan. Ahok diduga melakukan penistaan agama saat berdialog dengan warga Kepulauan Seribu, 27 September lalu. Bareskrim telah menetapkan Ahok sebagai tersangka kasus tersebut, pada 16 November 2016.

Ribuan Buruh Demo Tolak UMK 2022, Akses Menuju Tol Cikupa Dialihkan

Hari ini, sejumlah 27 ribu personel aparat disiagakan untuk mengamankan jalannya aksi unjuk rasa itu. Aparat telah siaga di setiap objek vital, di antaranya di gedung DPR. Pengamanan gedung tersebut pun diperketat.

(mus)


 

Protes antiperang terjadi di Moskow Rusia usai Ukraina diinvasi

Ratusan Pengunjuk Rasa Anti-Perang Ditangkap di Seluruh Rusia

Lebih dari 750 orang telah ditangkap di kota-kota di seluruh Rusia, karena memprotes invasi Moskow ke Ukraina, yang sekarang memasuki minggu ketiga.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022