Pria yang Ditembak Mati BNN Ternyata Prajurit TNI

Badan Narkotika Nasional (BNN).
Sumber :
  • ANTARA

VIVA.co.id – Salah satu pria yang ditembak mati petugas Badan Narkotika Nasional, saat dilakukan penangkapan terhadap penyelundup narkoba di Kompleks Pergudangan Sentral Kosambi Blok H5J, Dadap, Tangerang, Banten, ternyata seorang anggota TNI AU.

Penangkapan Komika Fico Fachriza Buntut Konsumsi Tembakau Gorilla

"Yang salah satu yang tertembak mati, ZA, itu dinasnya di Halim," kata Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI, Mayjen TNI Dodik Wijarnarko di kantor BNN Jakarta, Jumat, 18 November 2016.

Meski BNN menyatakan ZA sebagai tersangka. Dodik mengatakan, pihaknya belum tahu peran ZA di peristiwa itu.

Istri Ardhito Pramono Datangi Polres Metro Jakarta Barat

"Untuk pemeriksaan belum ada, dia mati enggak bisa ditanya lagi, kan sudah tewas. Tapi dari analisa elektronik BNN nanti akan disampaikan oleh kita," kata Dodik.

ZA ditembak mati bersama seorang penyelundup narkoba berinisial YJCH warga Taiwan. Selain menembak mati keduanya, BNN juga menangkap HCHL, juga warga Taiwan.

Profil Ardhito Pramono, Terjerat Dugaan Kasus Narkoba

Barang bukti narkoba yang mereka selundupkan ke Indonesia berupa 100.615 gram sabu dan 300.250 butir pil Happy Five (H5).
 

(ase)

Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Akhmad Yusep Gunawan merilis kasus sabu.

Polisi Surabaya Bongkar Kasus Narkoba, Sita 46 Kg Sabu

Kasus tersebut adalah pengembangan dari kasus serupa dengan barang bukti 45 kilogram sabu pada Desember 2021 lalu.

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2022