Agus Akan Jadikan RT dan RW Garda Terdepan di Lingkungan
- VIVA.co.id/ Anwar Sadat
VIVA.co.id – Calon Gubernur DKI Agus Harimurti Yudhoyono berkeinginan untuk menjaga keamanan Jakarta dan meningkatkan kerukunan warga. Hal itu meliputi pemberdayaan kelurahan serta RT dan RW.Â
Agus meyakini, RT dan RW adalah garda terdepan dalam pengawasan lingkungan. Sebab itu, RT dan RW harus didukung bahkan diberdayakan. "Saya tidak habis pikir kalau justru RT/RW malah dicurigai, tidak masuk di akal pikiran sehat saya. Justru RT/RW harus kami support dan percayai jadi mata dan telinga kami," kata Agus saat menyampaikan pidato politik di Djakarta Theater, Jakarta, Minggu, 30 Oktober 2016.
Agus mengatakan, sebagai RT dan RW, tugasnya yaitu wajib mengetahui siapa saja warga yang tinggal di lingkungannya. Dengan begitu, kata Agus, bisa menghindari terjadi kejahatan tertentu ?di dalam lingkungan masyarakat, seperti narkoba. "Kami perkuat RT/RW termasuk untuk sistem deteksi dini kalau ada yang buruk di lingkungan kita," ujar Agus.
Sebelumnya, sejumlah RT dan RW saat ini meradang terhadap Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Hal itu antara lain karena kewenangan mereka saat ini mulai dikurangi. Â Surat pengantar dari RT RW misalnya, sudah tidak diberlakukan lagi. Â Para RT dan RW merasa saat ini sudah tidak memiliki fungsi.
Â