Polisi: Penutupan Diskotek Mille's Jadi Pelajaran
- VIVA.co.id/ Danar Dono
VIVA.co.id – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Taman Sari Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Nasriadi mengatakan, penutupan diskotek Mille’s di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat, menjadi pelajaran bagi pemilik usaha tempat hiburan malam.
Para pengelola tempat hiburan diminta mengawasi lebih ketat terhadap peredaran narkoba di diskotek. "Saya harapkan ini merupakan contoh agar pengelola hiburan malam untuk lebih mengawasi pengunjungnya," ujar Nasriadi di lokasi, Kamis, 13 Oktober 2016.
Â
Nasriadi mengimbau, para petugas keamanan diskotek agar terlebih dahulu memeriksa para pengunjung, sehingga dapat dideteksi apabila ada yang membawa dan mengonsumsi narkoba di dalam diskotek.
"Security harus memeriksa seluruh pengunjung yang masuk ke tempat hiburan. Mereka bawa apa, kalau terbukti bawa narkoba ya segera ditindak," ujar Nasriadi.
Pengelola Mille’s, lanjut Nasriadi, sudah diingatkan agar memperketat pengamanan namun peredaran narkoba masih terjadi.
"Ya kami sudah imbau ke manajemen tapi ternyata masih saja ada kejadian," ujarnya.
Saat ini, pihaknya belum bisa memastikan asal narkoba yang didapat pengunjung. "Belum bisa memastikan apakah narkoba didapat dari luar apa di dalam diskotik," ujarnya.
Dalam penutupan diskotek hari ini, Nasriadi mengatakan, ada beberapa usaha yang disegel di Mille’s tersebut, yaitu tempat karaoke, restoran, diskotek dan live music. Penutupan lokasi tersebut berjalan dengan aman.