Agus Yudhoyono Mengaku Senang Disebut 'Anak Ingusan'

Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono (berkemeja batik), di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Mintohardjo di Jakarta pada Sabtu pagi, 24 September 2016.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto

VIVA.co.id - Bakal calon gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono, mengaku tak masalah banyak yang mencibirnya dengan berbagai sebutan meremehkan, misalnya, tak berpengalaman dan anak ingusan dalam dunia politik. Dia justru senang dengan status itu karena akan memacu untuk berbuat sesuatu.

15.000 Anak Abah Diklaim Bakal Kawal Suara Pramono-Rano

"Banyak yang komentar, Agus itu tidak punya pengalaman, anak ingusan. Saya menerima, tidak apa dibilang anak ingusan. Justru saya senang kalau diremehkan. Artinya, saya harus memacu diri saya untuk mengejar ketertinggalan," kata Agus saat melakukan kunjungan di Jalan Kalibata Utara II, Jakarta Selatan, pada Minggu, 9 Oktober 2016.

Dia berterus terang menyampaikan kepada teman-teman dalam tim suksesnya untuk bermental kuda hitam dan underdog alias calon yang tak diunggulkan. "Saya nyaman dengan itu karena semakin kita tidak dianggap, justru kita harus semakin berbuat, dan semangat untuk bisa mencapai hal-hal yang baik," ujarnya.

Usai Bertemu Anies, Pramono Pede Didukung 'Anak Abah' di Pilkada Jakarta

Setiap orang, katanya, memiliki hak untuk mendapatkan kesempatan yang sama dalam berpolitik. Dia telah meninggalkan peluang karier militernya. Tak semestinya pula disalahkan kalau dia memilih jalur politik karena itu hak semua warga negara. Lagi pula tujuannya baik, yakni demi memperbaiki Jakarta.

"Selama di militer sifatnya universal dan bisa diaplikasikan di dunia pemerintahan," kata putra sulung Presiden keenam Republik Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, itu.

Instruksi Bahlil ke Kader Golkar: Kepung Jakarta!

Agus dan Sylviana Murni dicalonkan menjadi gubernur dan wakil gubernur pada Pilkada DKI Jakarta tahun 2017. Pasangan itu diusung empat partai, yaitu PPP, PKB, PAN dan Partai Demokrat.

(ren)

Calon gubernur nomor urut 2 Dharma Pongrekun

Profil Dharma Pongrekun, Kandidat Pilkada Jakarta yang Memiliki Jawaban Mengejutkan Saat Debat

Baru-baru ini debat ketiga Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta telah digelar, Minggu 17 November 2024. Masing-masing calon telah menjelaskan visi dan misi saat debat.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024