Jelang Sidang Tuntutan JPU, Jessica Sakit Mata

Terdakwa Jessica Kumala Wongso.
Sumber :
  • ANTARA/Rosa Panggabean

VIVA.co.id – Salah satu penasehat hukum terdakwa Jessica Kumala Wongso, Hidayat Boestam mengatakan bahwa menjelang sidang ke-27 kliennya esok hari, Rabu, 5 Oktober 2016, Jessica mengalami gangguan pada matanya.

Jessica Kumala Sisipkan Senjata Ampuh dalam Memori Banding

"Tadi (siang) kita besuk, kayaknya matanya terganggu, harus dibawa ke dokter mata," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa, 4 Oktober 2016.

Dia menjelaskan bahwa jelang sidang dengan agenda pembacaan tuntutan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) itu, mata Jessica kering dan memerah. Lantas, pihaknya pun mengaku telah mengajukan permohonan agar kliennya bisa diperiksa kondisi kesehatan matanya.

Perkumpulan Advokat Sesalkan Proses Kasus 'Kopi Sianida'

"Sebabnya, Jessica selama 118 hari, tidur dengan kondisi lampu yang menyala di ruang tahanan yang ada di Polda. Selama 24 jam lampu enggak boleh dimatikan. Kami akan ajukan agar dicek ke dokter yang ada di rutan (rumah tahanan)," kata dia.

Akibat hal itu, dia menjelaskan, pada dua sidang terakhir ini, Jessica terlihat berbeda, yakni menggunakan kacamata. Jessica, kata dia, mengeluh silau matanya akibat terlalu sering terkena cahaya lampu.

Tangisan Jessica Versi Hakim Masuk Memori Banding

Sedangkan untuk kondisi psikis kliennya, Boestam mengatakan, meski Jessica terlihat sedih, kliennya tetap berusaha tegar menjalani sidang lanjutan dengan agenda mendengarkan tuntutan JPU, esok hari.

"Sedih ya sedih, nangis ya nangis. Tapi, mau enggak mau harus didengarkan (tuntutanya)," ucapnya.

Pengacara Otto Hasibuan

Berkali-kali Kalah, Ini Alasan Otto Hasibuan Pantang Menyerah Bela Jessica Wongso

Selalu berusaha berikan terbaik kuasa hukum Otto Hasibuan dalam kasus kopi sianida yang menjerat Jessica Wongso 7 tahun terakhir sempat mengajukan banding dalam kasusnya

img_title
VIVA.co.id
18 Oktober 2023