Jessica: Kopi Mirna Wanginya 'Strong Banget'
- ANTARA/Rosa Panggabean
VIVA.co.id – Jessica Kumala Wongso, terdakwa perkara pembunuhan terhadap Wayan Mirna Salihin, mengaku mencium aroma kopi yang sangat kuat saat es kopi Vietnam untuk Mirna disajikan di mejanya.
"Pas kopi dituang, saya cuma comment wangi kopinya strong banget ya mas," ucap Jessica dalam persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu malam, 28 September 2016. Selama seharian, Jessica digempur pertanyaan dari tim Jaksa Penuntut Umum.
Jessica menyatakan, saat menunggu kehadiran Mirna, Boon Juwita alias Hani dan Vera tiba di Kafe Olivier di Grand Indonesia yang menjadi tempat pertemuan. Jessica mengaku hanya duduk sambil melihat menu kafe, keadaan sekitar kafe, dan telepon genggamnya.
"Saya juga enggak ingat detailnya waktu kopi (Mirna) datang dan pesanan apa yang datang duluan saya tidak ingat," tambahnya.
Saat Mirna terkapar tak lama usai menenggak es kopi Vietnam itu, Jessica mengakui, sempat bertanya ke pegawai kafe yang datang ke meja, mengenai campuran dalam minuman yang ditenggak Mirna itu.
"Saya juga sempat menanyakan ke pegawai kafe, kopi (Mirna) ini dicampur apa? Karena kan Mirna bilang awful, enggak enak. Dan saat itu, badan Mirna di sofa, pandangannya ke atas dan keluar air liur dan seperti suara ngorok sambil dia berusaha bernafas," ungkapnya.
(ren)