Perampokan di Pondok Indah, Netizen Ikut Tegang
- VIVA.co.id/Foe Piece
VIVA.co.id – Aksi perampokan dan penyanderaan terjadi di kawasan Pondok Indah Jakarta Selatan, Sabtu, 2 September 2016. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, seluruh sandera berhasil diselamatkan dan dua pelaku juga berhasil dibekuk.
Di linimassa twitter, aksi perampokan di Pondok Indah Jakarta Selatan tersebut, langsung memuncaki percakapan di jejaring sosial. Ribuan netizen memburu dan menautkan sejumlah tautan terkait aksi perampokan dan penyanderaan di Pondok Indah.
Sejumlah netizen bahkan mengaku ikut tegang karena menyaksikan proses penanganan perampokan dan penyanderaan di pondok Indah. Berikut sejumlah kicauan netizen di linimassa twitter terkait perampokan dan penyanderaan di Pondok Indah.
Ntn tv,ikut deg2 an td pas polisi sergap masuk ke rmh yg terjadi perampokan+penyanderaan di Pondok indah.
— NIAAR (@niarwisdiyanti) September 3, 2016
Alhamdulillah sandera selamat.
Penyandraan dan perampokan di pondok indah jl. Bukit hijau pondok indah. Seru para pebontonya banyak bener kayak layar tancep live
— Fajar Rodex13 (@Fajar_Basuki) September 3, 2016
Bravo Polda Jaya!! dapat lumpuhkan 2 perampok bersenjata dan selamatkan 4 orang tersandera di rumah di Pondok Indah, Jakarta. Lanjutkan!!
— Dipo Alam (@dipoalam49) September 3, 2016
Kemaren teroris thamrin kena kerumuni, ini penyanderaan di pondok indah jg rame, dikerumuni. Mmg tak ada lah takutnya orang Indonesia ini :D
— Budi Rambe (@budiirambe) September 3, 2016
Cuma di Indonesia ada penyanderaan warga pada heboh nonton. Rame ya siapa tau bisa ikut nggebukin tuh maling #pondokindah
— Nur Fadjria P (@FadjriaP) September 3, 2016
Serius... kaget banget ini liat kejadian di Pondok Indah @TarunaD
— Mas Wiro™ (@misery2814) September 3, 2016