Wagub Djarot Coba Berkantor Naik Motor
- Ade Alfath - VIVA.co.id
VIVA.co.id – Berbeda dengan hari biasanya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat, datang ke kantor menggunakan sepeda motor. Dia meninggalkan mobil dinasnya yang sehari-hari dipakai dan mengendarai sendiri sepeda motor miliknya.
Djarot mengendarai motor jenis matik berwarna putih dari rumah dinasnya di kawasan Kuningan, menuju Balai Kota DKI Jakarta.
"Saya naik sepeda pernah, enggak tahan kena polusi, naik taksi pernah, naik bus sering, sekarang coba naik motor," ujar Djarot di Balai Kota, Jakarta, Jumat 2 September 2016.
Djarot mengatakan, dia naik sepeda motor ke kantor, agar dapat merasakan kenyamanan dan ketepatan waktu berkendara di ibu kota. Dia mengakui, butuh perjuangan bagi para pemotor di ibu kota, karena kerap terjebak dalam kemacetan.
"Naik motor itu asyik juga bagaimana kita semua bisa merasakan perjuangan di jalan raya," kata dia.
Dari semua moda transportasi yang telah dicoba, Djarot mengatakan, naik bus merupakan transportasi paling efisien dari sisi kenyamanan dan ketepatan waktu. "Minggu depan saya mungkin naik bus dari Kuningan (Rumah Dinas)," ujar dia.