Perangi Geng Motor, TNI Gelar Motor Cross
- Viva.co.id/Zahrul Darmawan
VIVA.co.id – Berbagai cara gencar dilakukan aparat untuk mencegah timbulnya aksi brutal geng motor yang belakangan kerap meresahkan warga di sejumlah daerah. Di Depok, Jawa Barat, TNI punya cara unik untuk menangkal kelompok tersebut. Salah satunya dengan menggelar ajang balap motor trail.
Kegiatan ini digagas oleh Dandim 0508 Depok, Letkol Inf Slamet Supriyanto. Menurutnya, kegiatan ini selain mencari bibit-bibit atlet berbakat juga bertujuan untuk menangkal adanya pengaruh buruk yang dilakukan oleh geng motor yang sempat berulah di kota tersebut.
“Diharapkan dengan kegiatan seperti ini, adik-adik kita bisa menyalurkan bakat dan energi positifnya sehingga terhindar dari pengaruh buruk geng motor yang belakangan sempat terjadi di Kota Depok,” katanya saat membuka ajang balap motor cross di sirkuit Batalyon Perhubungan Angkatan Darat, Jatijajar, Depok, Jawa Barat, Minggu, 28 Agustus 2016.
Meski mengakui sarana olahraga yang ada di Kota Depok masih jauh dari kata layak, namun Slamet optimis hal ini bisa menumbuhkan semangat serta kecintaan para generasi muda terhadap bidang olaharaga, khususnya balap motor.
“Kegiatan ini juga sekaligus masih dalam rangka perayaan HUT RI ke 71. Kami tentu berharap, di ajang balap motor ini akan timbul bibi-bibit baru yang memiliki potensi lebih, sehingga dapat mengharumkan kota dan bangsa ini kelak,” ujarnya.
Ajang bergengsi yang memperebutkan piala Dandim Depok ini diikuti sekitar 450 peserta, tidak hanya berasal dari Kota Depok namun juga dari sejumlah wilayah penyangga ibu kota lainnya seperti Tangerang dan Bekasi serta Bogor. Motor yang diadu berkapasitas 250 cc.