Rizal Ramli: Selama ini kan Pemerintah Kita Mental Proyek

Rizal Ramli
Sumber :
  • Adin Lubis/VIVA

VIVA.co.id – Mantan Menko Kemaritiman Rizal Ramli (RR) bertemu dengan sejarawan JJ Rizal di Pusat Dokumentasi Sastra HB Jassin, Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat. Keduanya membahas mengenai kota Jakarta dari sudut pandang budaya.

Jadi Inspektur Upacara, Rizal Ramli Sindir Ahok

Awalnya pertemuan Rizal Ramli dengan JJ Rizal akan diadakan di kediaman RR di Kawasan Tebet. Namun JJ Rizal menolak dan lebih memilih mengajak RR untuk bertemu di pusat dokumentasi tersebut.

"Kalau di rumahnya apa yang kita lihat. Politik keraton seperti SBY dengan Cikeas, Mega dengan Teuku Umar, itu menjadi poros politik, sudah bukan saatnya lagi. Kita harus ke rumah-rumah yang problemnya itu ada. Salah satunya urusan sejarah, kebudayaan," kata JJ Rizal seusai bertemu RR di Jakarta, Jumat 26 Agustus 2016.

Lansia 72 Tahun Ditemukan Membusuk di Kontrakan

JJ Rizal mengajak RR berkeliling ruangan untuk melihat kondisi salah satu tempat penyimpanan karya Jassin, salah satu sastrawan legendaris di Tanah Air.

"Kami sedih, dengar dari JJ Rizal, ini dokumentasinya luar biasa, dari tahun 1800-an, awal dari sastra Indonesia ternyata disia-siakan begitu saja," kata Rizal Ramli.

Museum Nasional Indonesia Hadirkan Pameran Fosil Manusia Purba Pithecanthropus Erectus

Menurut RR, Jakarta bukan sekadar kota dagang, kota pemerintahan maupun pusat bisnis. Oleh karena itu Ibu Kota juga harus dikembangkan dari sisi budaya. Ibu Kota, kata dia, harus menjadi roh Tanah Air mengingat Indonesia kaya akan budaya ketimbang negara-negara ASEAN lainnya.

"Ibu Kota juga harus jadi pusat kebudayaan, pusat rujukan. Supaya siapa yang datang ke Jakarta berkembang jiwanya, selain berkembang badannya," kata Ekonom tersebut.

RR melanjutkan, harus diingat bahwa kemerdekaan Indonesia tidak lepas dari campur tangan para seniman sehingga perlu merangkul kembali seluruh seniman, sastrawan dan budayawan.

"Kami harus bawa semangat seperti itu, harus rangkul seniman, sastrawan, budayawan, ahli film dan sebagainya untuk menggerakkan roh bangsa kita. Selama ini kan pemerintah kita mental proyek, harus lebih gede dibanding dengan mental proyek," ujar Rizal Ramli.

Setelah didepak dari Kabinet Kerja, Rizal Ramli diketahui mulai sering menemui tokoh masyarakat dan masyarakat Jakarta. Belakangan, Rizal Ramli sempat digadang-gadang menjadi bakal calon gubernur Jakarta.  

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya