Rizal Ramli tentang Ahok: Serahkan pada Tuhan Menghukumnya
Senin, 8 Agustus 2016 - 08:46 WIB
Sumber :
- VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id - Mantan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman, Rizal Ramli, menyindir Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, yang menggusur warga Kampung Aquarium, Pasar Ikan, Penjaringan, Jakarta Utara pada April 2016.
"Kita serahkan pada Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa, buat menghukumnya jangan kita mendoakan yang enggak bagus. Tuhan punya cara sendiri untuk menghukum orang-orang yang zalim," kata Rizal Ramli di Kampung Aquarium pada Minggu malam, 7 Agustus 2016.
Baca Juga :
Zikir Penyejuk Demo Tangkap Ahok
Rizal mengaku kecewa pembongkaran yang dilakukan Ahok tanpa membayar ganti rugi kepada masyarakat korban penggusuran. Menurutnya, lahan seluas empat hektare itu memang tanah negara namun sebaiknya Pemprov DKI memberi kompensasi untuk memenuhi rasa keadilan.
"Memang ini tanah negara, tetapi penduduk yang di sini sudah empat puluh tahun (bermukim), setiap tahun bayar PBB (Pajak Bumi dan Bangunan), masa enggak dapat ganti rugi sama sekali. Disuruh pindah ke rusun yang jauh sekali, tidak ada mata pencariannya. Katanya, ini negara Pancasila, negara penuh keadilan, tetapi nyatanya sama sekali tidak adil," katanya.
Mantan Menko Perekonomian di masa pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid itu menilai, seharusnya Ahok bisa mengubah Ibu Kota tanpa tangisan rakyat kecil. Kenyataannya, Ahok menggusur rakyat yang melibatkan aparat Polisi dan TNI.
"Gusur pakai aparat polisi, tentara, ini merusak image (citra) tentara, merusak image polisi. Katanya jagoan, tetapi maunya dibekingi. Katanya orang berani. Beraninya sama rakyat. Sama pengembang enggak berani," ujarnya. (asp)
Halaman Selanjutnya
Mantan Menko Perekonomian di masa pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid itu menilai, seharusnya Ahok bisa mengubah Ibu Kota tanpa tangisan rakyat kecil. Kenyataannya, Ahok menggusur rakyat yang melibatkan aparat Polisi dan TNI.