Kebakaran di Swiss-Belhotel, Dua Orang Tewas

Kebakaran Swiss-Belhotel
Sumber :
  • Twitter vctrkho via TMC Polda Metro

VIVA.co.id - Setidaknya dua orang tewas akibat kebakaran di Swiss-Belhotel, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu, 7 Agustus 2016. Sementara, sejumlah orang lainnya menderita luka-luka.

"Meninggal dua, luka-luka tiga, delapan shock, kaget, karena menghirup asap," kata Kepala Dinas Kebakaran DKI Jakarta Subejo, dalam perbincangan dengan tvOne.

Menurut Subejo, dua pekerja itu panik. Mereka terdesak oleh api dan asap yang mengepul sehingga berinisiatif menyelamatkan diri. Tapi sayang, upaya itu gagal dan berbuah fatal.

"Dia coba menggunakan tali slim gondola. Dua orang itu mungkin enggak kuat tangan, terlepas, jatuh, ke rumah sakit, meninggal dua," kata Subejo lagi.

Selain para korban tewas dan luka-luka itu, sebanyak delapan pekerja juga terjebak di lokasi kebakaran. Untuk menyelamatkan diri, mereka lantas diminta naik ke lantai puncak untuk dievakuasi.

"Kami upayakan datangi mereka," tuturnya.

Puslabfor Temukan Bekas Terbakar dari Arah Atas Gedung