Gedung yang Terbakar di Kelapa Gading Adalah Swiss-Belhotel

Salah satu penyebab pemanasan global di Bumi.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Danar Dono

VIVA.co.id - Sebuah gedung di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu sore, 7 Agustus 2016, terbakar. Dari laporan reporter tvOne, gedung yang terbakar itu adalah Swiss-Belhotel.

Tim pemadam sudah terlihat turun ke tempat kejadian. Ada setidaknya tujuh unit mobil pemadam kebakaran yang membantu memadamkan api.

Dilaporkan, penyebab kebakaran berawal dari salah satu ruang di lantai 23. Api kemudian merambat ke lantai 17.

Hotel itu sendiri terdiri dari 26 lantai. Saat ini masih dalam proses pembangunan, dan belum beroperasi. Oleh karena itu, orang yang ada di dalam adalah para pekerja kasar yang bekerja menyelesaikan pembangunan hotel tersebut.

Puslabfor Temukan Bekas Terbakar dari Arah Atas Gedung