Operasi Bina Kependudukan Incar Indekos dan Kontrakan

Petugas gabungan Sudin Kependudukan DKI Jakarta dan BNN memeriksa KK dan KTP penghuni indekos warga negara asing saat Operasi Yustisi di kawasan Mampang, Jakarta, Rabu (27/7).
Sumber :
  • ANTARA/Reno Esnir

VIVA.co.id - Setelah musim mudik dan balik Lebaran usai, para pendatang dipastikan membanjiri Jakarta. Kebanyakan dari mereka datang ke Jakarta untuk mengadu nasib. Mengantisipasi membludaknya para pendatang, Pemprov DKI melalui kelurahan dan kecamatan menggelar operasi Bina Kependudukan (Biduk).

Ini Jadinya Jika Warga Meninggal Tak Dilaporkan

Di Jakarta Utara, Kecamatan Cilincing menggelar Operasi Biduk Rabu, 27 Juli 2017 malam. Operasi yang dipimpin langsung oleh camat Cilincing, Purnomo, menyasar kontrakan serta indekos yang penghuninya tak ber-KTP DKI. Sebanyak 150 personel dari Kecamatan, Kelurahan, Satpol PP, Dinas Catatan Sipil, dan Imigrasi dikerahkan dalam operasi tersebut.

Dalam operasi tersebut, personel menyusuri indekos dan kontrakan yang mayoritas dihuni oleh penghuni wanita yang bekerja sebagai buruh. Seperti di sebuah indekos di RT01 RW 10

Ribuan Pendatang Baru Terjaring Operasi Kependudukan

"Bagi mereka yang belum ber-KTP DKI, maka malam ini juga akan didata di kelurahan Sukapura untuk dibuatkan surat domisili sementara," ujar Purnomo di kantor kelurahan Sukapura.

Hingga pukul 20.30, operasi yang dimulai sejak pukul 6 telah berhasil mendata ratusan warga tak ber-KTP DKI. 

Djarot: Pendatang Baru Munculkan Pemukiman Kumuh Baru

"Sudah 300-an lebih, dan masih berjalan. Setelah didata, mereka akan dibuatkan surat domisili sementara dan gratis," kata Purnomo.

Di kantor kelurahan pun dipadati oleh para warga yang mendaftarkan diri untuk mendapat surat keterangan domisili sementara. Operasi Biduk tersebut berjalan kondusif dan para warga kooperatif.

Konferensi Internasional Keluarga Berencana, Bali (25/1/2016)

Kendalikan Penduduk, Pemerintah Kembangkan Kampung KB

"Kami selalu mendorong program aksi yang bersifat lokal."

img_title
VIVA.co.id
25 Januari 2016