Ada Dua Wanita Kabur Saat Kelompok Santoso Ditembak Mati
- Istimewa
VIVA.co.id – Gembong teroris Mujahidin Indonesia (MIT) Santoso alias Abu Wardah dikabarkan tewas dalam baku tembak dengan pasukan Operasi Tinombala di Poso, Sulawesi Tengah, sekitar pukul 18.30 WIB.
"Telah terjadi baku tembak diduga kelompok Santoso Cs, mereka berjumlah lima orang, peristiwa tersebut mengakibatkan dua orang meninggal dunia," kata Juru Bicara Markas Besar Polri, Inspektur Jenderal Polisi Boy Rafli Amar di Jakarta, Senin, 18 Juli 2016.
Sementara itu, tiga orang lainnya melarikan diri yang terdiri dari dua orang wanita dan satu laki-laku dan membawa satu pucuk senjata. "Kami berhasil menyita satu pucuk senjata api M16," katanya.
Namun, Boy masih belum bisa memastikan apakah dua orang yang berhasil ditembak mati salah satunya Santoso alias Abu Wardah atau bukan.
"Sementara dua orang yang meninggal dunia masih proses diidentifikasi," ujarnya.