Ini Penyebab Kebakaran Gudang dan Toko di Pondok Bambu
- Twitter @TMCPoldaMetro
VIVA.co.id – Sekitar pukul 19.15 petugas pemadam kebakaran berhasil menguasai api yang melalap sebuah toko meubel dan busa yang terletak di Jalan Amal Rt 09 Rw 01 Pondok Bambu, Jakarta Timur. Kebakaran yang juga merembet sebuah gudang itu membuat cemas warga sekitar Pondok Bambu.
"Sekarang lagi pendinginan. Sekitar 30 menit yang lalu, api berhasil kami kuasai," kata Kepala Seksi Operasional (Kasie Ops) Suku Dinas (Sudin) Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Timur, Gatot Sulaeman saat dihubungi VIVA.co.id, Senin, 4 Juli 2016.
Untuk sementara, diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik. Belum bisa ditaksir berapa kerugian yang diderita pemilik toko akibat kebakaran tersebut.
"Belum bisa kita taksir berapa kerugiannya. Alhamdullilah tidak ada korban jiwa," kata dia.
Lebih lanjut dirinya menambahkan, jika sebelumnya ada 18 unit mobil pemadam kebakaran yang diturunkan ke lokasi, kemudian tak lama ditambah lagi 3 mobil pemadam yang diturunkan ke lokasi kebakaran.
"Jadi total ada 21 mobil pemadam yang diturunkan. Sebelumnya 18, ditambah lagi 3," ujarnya.