KTP Ahok Satu Juta, Habiburokhman Terjun dari Monas Dinanti

Habiburokhman
Sumber :
  • Twiiter

VIVA.co.id – Gelombang desakan kepada Kepala Bidang Advokasi Partai Gerindra, Habiburokhman untuk membuktikan janjinya terjun dari Tugu Monumen Nasional (Monas) Jakarta, terus berlangsung di media sosial.

Habiburokhman: Polisi Tak Bisa Sembarangan Periksa Arteria Dahlan

Desakan kepada Habiburokhman untuk menepati janjinya, yang pernah ditulis di akun twitter priadinya itu, mulai menyeruak. Dia berjanji untuk terjun dari Monas jika Ahok mampu mengumpulkan satu juta KTP.

Gerakan relawan pendukung Basuki Tjahaja Purnama, Teman Ahok, baru-baru ini menyatakan telah berhasil mengumpulkan foto kopi dukungan sebanyak satu juta, sebagai modal bagi Ahok untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017.

Sindir Jokowi, Fadli Zon Ditegur Prabowo dan Gerindra Minta Maaf

Bahkan, netizen juga sengaja membagikan foto tulisan janji yang pernah ditulis Habiburokhman pada 26 Februari 2016 dengan hastag #SejutaTemanAhok.

"Yuks RETWEET agar @habiburokhman memenuhi janjinya, Terjun dari Monas!!!" tulis akun twitter Dede Budhyarto seperti dikutip VIVA.co.id, Senin 20 Juni 2016.

Habiburokhman Siap Perjuangkan Remisi untuk Habib Rizieq

Netizen yang sudah tak sabar menanti Habiburokhman terjun dari Monas berusaha menanyakan kepastian, kapan? hari apa dan tanggal berapa? dia mau terjun dari Monas.

"maaf pak @habiburokhman mau nanya, hari dan tanggal berapa yah anda akan melompat dari monas ? dan jam berapa ? #monas," tulis akun Matius.

Sementara itu, berdasarkan pantauan VIVA.co.id di sekitar Tugu Monas, tak ada aktivitas apa-apa, apalagi aktivitas persiapan jelang aksi terjun Habiburokhman dari puncak tugu bersejarah yang memiliki ketinggian 132 meter (433 kaki)

Seperti diketahui Habiburokhman melontarkan janji terjun dari Monas dengan kalimat "Saya berani terjun dari Puncak Monas kalau KTP dukung Ahok beneran cukup untuk nyalon".

Habiburokhman, sempat berkicau dan menyatakan sejuta KTP yang dikumpulkan Teman Ahok hanya klaim semata. Tapi, kicauan Habiburokhman itu hilang dari akun twitternya dan diduga telah sengaja dihapus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya