Setya Novanto Belum Putuskan Dukung Ahok
- VIVA.co.id/Ezra Natalyn
VIVA.co.id – Ketua Umum Partai Golkar, Setya Novanto, menegaskan belum memastikan dukungan terhadap calon incumbent Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok dalam Pilkada DKI 2017.
Setnov, sapaan Setya, mengatakan keputusan mendukung atau tidak kemungkinan akan diumumkan setelah Musyawarah Daerah DPD Tingkat I DKI Jakarta, yang rencananya akan digelar 19 Juni 2016 nanti.
"Nanti setelah Musda kita lihat perkembangannya," ujar Setnov di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis malam, 16 Juni 2016.
Novanto menghargai keputusan DPD Golkar DKI Jakarta yang mengumumkan dukungan terhadap Ahok. Sebab, DPD memang diberi keleluasaan untuk menentukan sikap.
"Seperti janji saya pada saat pelantikan ketua umum, saya memberi keleluasaan kepada DPD tingkat satu, DPD tingkat dua daerah untuk bisa memutuskan," kata Novanto.
Adanya perbedaan pendapat antara DPD dengan ketua dewan pembina, menurutnya, bukanlah suatu masalah. Sebab, keputusan dewan pembina juga memegang peranan penting. Novanto berjanji akan mempertimbangkan pendapat keduanya.
"Bagaimana mekanisme yang ada, kita tunggu saja perkembangannya. Apa yang sudah diputuskan, apa yang sudah dirumuskan, tentu itu akan menjadi pertimbangan dari saya dan tentu DPD partai itu sendiri," ujar mantan Ketua DPR RI itu. (ase)