Geger Mayat Pria Rambut Merah Mengambang di Kali Cakung
- Foe Peace - VIVA.co.id
VIVA.co.id – Iyan Kariman (58) kaget ketika melihat sesosok mayat laki-laki mengambang di pinggiran kali Cakung barat Jakarta Timur. Iyan menemukan mayat laki-laki tanpa Identitas tersebut pada Rabu 1 Juni 2016 sekira pukul 07.00 WIB saat dirinya akan menyebrangi sungai.
"Saksi melihat laki-laki tersebut sudah dalam kondisi meninggal. Kemudian saksi melaporkan penemuan mayat tersebut ke petugas kepolisian," kata Kapolsek Metro Cakung Komisaris Armunanto Hutahaean kepada wartawan, Rabu, 1 Juni 2016.
Kapolsek yang akrab disapa Anto ini menjelaskan, ciri-ciri mayat tanpa identitas tersebut, saat ditemukan mayat itu memakai baju lengan panjang warna ungu dan celana panjang jeans warna hitam.
"Tingginya sekitar 160 cm, memakai kaos kaki. Rambutnya panjang dan di merahin," ujar Anto.
Pada saat ditemukan, tidak ditemui adanya bekas-bekas kekerasan atau tanda penganiayaan. Diduga mayat lelaki nahas itu meninggal akibat akibat tenggelam.
"Kami datangi TKP, memeriksa saksi-saksi. Selanjutnya kami bawa mayat ke RS Polri Kramat Jati," jelasnya.