Jessica Tiba di Rutan Pondok Bambu, Tampak Tegang
- VIVA.co.id/ Irwandi Arsyad
VIVA.co.id – Jessica Kumala Wongso, tersangka kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin, tiba di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II A Jakarta Timur atau rutan khusus wanita di Pondok Bambu, Jakarta Timur, Jumat 27 Mei 2016.
Pantauan VIVA.co.id, Jessica datang sekitar pukul 13.55 WIB dengan menggunakan mobil tahanan kejaksaan dengan nomor polisi B 7723 QK. Dia, yang menggunakan kaus warna abu-abu bergaris hitam itu, dikawal oleh jaksa dan polisi. Jessica juga didampingi oleh tim kuasa hukumnya.
Kuasa hukum Jessica, Yudi Wibowo Sukinto, mengungkapkan kliennya tersebut merasa sedikit agak tegang saat tiba di Rutan Pondok Bambu. "Ya tegang, masa dalam keadaan kayak gini bisa tenang," kata Yudi, di Rutan Kelas IIA Jakarta Timur, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat 27 Mei 2016.
Yudi tidak menjelaskan banyak hal terkait kliennya tersebut. Sebab, dia harus mengurus pemindahan Jessica ke Rutan Pondok Bambu lebih dulu. Dia berjanji akan memberikan keterangan setelah mengurus pemindahan tersebut. "Nanti ya kawan-kawan media saya masuk dulu ke dalam, nanti setelah itu baru kami kasih keterangan," ujarnya.
Jessica ditetapkan sebagai tersangka pada 29 Januari 2016. Mirna tewas usai minum es Kopi Vietnam di Olivier Cafe, Mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu 6 Januari 2016. Kopi yang diminum Mirna diduga mengandung racun sianida.
(ren)