Ini yang Bikin Sopir Mikrolet M 44 Blokir Stasiun Tebet

Ilustrasi macet Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ahmad Rizaluddin

VIVA.co.id – Puluhan sopir Mikrolet M44 rute Kampung Melayu – Karet hari ini mogok kerja. Namun aksi mereka itu memblokir jalan Abdullah Syafei – tepatnya dari seberang Terminal Kampung menuju Stasiun Tebet sehingga mengganggu lalu lintas. 

Jurus Kapolda Metro Atasi Macet Jakarta

Kepala Seksi Operasi dari Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan, Laura Leonika Harianja, mengatakan aksi mogok kerja puluhan sopir angkutan umum M 44 ini adalah ungkapan kekesalan mereka lantaran mobil sering diderek petugas.

Angkot mereka sering diderek, kata Laura, karena tak jarang pula banyak yang ngetem di ruas jalan sehingga menimbulkan kemacetan panjang.

Libur Sekolah Jadi Opsi Kurangi Kemacetan Saat Asian Games

"Intinya begini, operasi tertib angkot M 44 di stasiun Tebet Itu diambil agar angkot tidak ngetem di Tebet. Kemarin rencananya mau diderek, tapi enggak bisa karena massa mereka lebih banyak," ujar Laura di Jakarta, Rabu, 25 Mei 2016.

Laura menjelaskan, kondisi saat ini, puluhan sopir angkot tengah memblokade jalan. Tujuannya, agar bus TransJakarta yang mengangkut penumpang dari stasiun Tebet tidak lagi beroperasi.

Bisakah Liburan Tanpa Macet?

Akibat blokir jalan sebelum putaran Stasiun Tebet tersebut, menyebabkan kemacetan yang cukup panjang. Kemacetan sudah sampai depan mal Kota Kasablanka.

“Efek blokade tersebut tidak bisa jalan," ujar dia.

(ren)

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian.

Kapolri Cemas Macet dan Teroris Ganggu Asian Games

Asian Games salah satu agenda besar yang memerlukan pengamanan ekstra.

img_title
VIVA.co.id
3 Mei 2018