Jika Jadi Gubernur, Idrus Akan Sambungkan Kanal Barat-Timur

menggembalakan kerbau di Sungai Banjir Kanal Timur (BKT) Semarang
Sumber :
  • Antara/ R Rekotomo

VIVA.co.id – Bakal calon Gubernur DKI Jakarta dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhamad Idrus, mencanangkan, program untuk menyambungkan Banjir Kanal Timur  (BKT) dan Kanal Barat (BKB). Hal itu untuk mengatasi banjir yang setiap musim hujan selalu ‘menghantui’ Ibukota.

Prediksi Cuaca Buruk 12 Januari, Ini Tips Antisipasi Jika Banjir Lagi

Meskipun ini kebijakan yang sulit, dia menegaskan, seorang pemimpin Jakarta harus bisa mewujudkan hal tersebut demi kebaikan bersama. 

"Bagaimana pun ini kebijakan yang penuh risiko baik sosial maupun politik," tutur Idrus dalam keterangannya, Senin 23 Mei 2016.

Nasib Pengungsi dan Ancaman Banjir Susulan

Menurutnya, program integrasi kanal  akan diusungnya dengan sejumlah program-program lainnya. Antara lain, pembangunan infrastruktur pengendali banjir, revitalisasi daerah bantaran sungai, memulihkan waduk-waduk dan situ-situ sebagai penyimpan air, serta menjadikan sungai-sungai yang mengaliri Jakarta jernih dan bersih.

"Insya Allah, jika saya diberi amanah sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2021. Saya berani tidak populer untuk mengambil kebijakan ini demi kebaikan masyarakat dan kota Jakarta," tegas Idrus.

SBY Sebut Kultur Politik Tanah Air Berubah Sejak Pilkada DKI 2017

Menurut Idrus, jika integrasi kedua kanal itu terlaksana, maka dampaknya akan dapat membagi volume air yang begitu besar dari dataran tinggi. Hal tersebut sudah sesuai dengan rancangan pembangunan Jakarta pada masa Belanda lalu. 

"Kita harus berani dan tidak malu untuk tahu dan belajar bagaimana niat Belanda membangun Jakarta. Makanya DKI Jakarta perlu tahu dan kembali belajar tentang pola pembangunan yang dilakukan Belanda ketika membangun kota Jakarta zaman dahulu," terang Idrus.

Warga Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat (Jakbar), terpaksa harus melakukan pencoblosan ditengah genangan air akibat banjir saat Pemilu 2024 di tempat pemungutan suara (TPS) 039.

KPU DKI Sudah Antisipasi Banjir saat Proses Pemungutan Suara Pilgub 2024

Kepala Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU DKI Jakarta, Dody Wijaya mengatakan pihaknya tentu berupaya mengantisipasi bencana banjir yang dapat terjadi saat proses p

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024