Macet Cikampek Sudah Sampai Gerbang Tol Cikarang
- VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id – Upaya mengantisipasi meningkatnya jumlah volume kendaraan yang melintas di tol Jakarta-Cikampek, pada Sabtu 7 Mei 2016, malam ini, PT Jasamarga Tbk, sudah membuka 21 gardu di gerbang tol (GT) Cikarang Utama sejak sore tadi.
"Sejak sore tadi sebanyak 21 gardu dioptimalkan, ditambah 4 gardu gerbang tol otomatis (GTO) diberlakukan pembayaran tunai. Selain itu, kita sudah siapkan juga 5 petugas jemput kendaraan di sana sebagai upaya kami mengurai antreannya," ujar Humas PT Jasa Marga Cabang Jakarta-Cikampek, Iwan Abrianto, Sabtu, 7 Mei 2016.
Lebih lanjut, kata Iwan, kondisi lalu lintas di ruas tol sampai saat ini sudah tampak terlihat kepadatannya. Bahkan sempat salah satu rest area di KM 42 ditutup sementara.
"Sekitar pukul 20.00 sempat ditutup. Tapi saat ini, sudah kembali dibuka dan berikut dengan rest area lainnya, seluruhnya sudah dibuka," kata Iwan.
Lebih jauh, diakui Iwan, kondisi lalin saat ini tampak sudah terlihat kepadatannya hingga di GT Cikarang Utama.
"Kondisi saat ini, rata-rata kecepatan kendaraan 40-60 (km per jam). Namun, untuk mencapai gardu kepadatan menyebabkan antrean di sana sampai pukul 22.00 WIB, sepanjang 500 meter," kata dia.
Namun, dilihat dari pantauan arus kendaraan yang ada di belakangnya, besar kemungkinan akan diprediksi antrean di GT Cikarang Utama bakal bertambah. Iwan menghimbau kepada pengguna jalan agar menyiapkan uang pas.
"Untuk membantu kelancaran antrean kami harap pengendara siapkan uang pas. Dan kami sendiri, sudah menyiapkan uang receh kembalian di seluruh gardu sebanyak 750 juta," terangnya.
Adapun sampai saat ini, volume kendaraan yang melintas di shift kedua, sudah ada sebanyak 29.018 kendaraan. Atau naik 10 persen dari lalin normalnya, sekitar 26.500.
"Harap berhati-hati, saat ini kondisi di jalan mendung dan gerimis," tandasnya.