Masuk 3 Besar Bakal Calon Gerindra, Sandiaga 'Menang' Muda

Sandiaga Uno.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin

VIVA.co.id – DPD Partai Gerindra resmi mengumumkan 3 nama bakal calon Gubernur DKI Jakarta yang akan diusulkan kepada ketua umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Tiga nama tersebut yakni, Sandiaga Salahuddin Uno, Sjafrie Sjamsoeddin dan Yusril Ihza Mahendra.

Menyikapi namanya termasuk dari 3 nama yang mengerucut tersebut, bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, sangat tersanjung bisa disejajarkan dengan dua tokoh Nasional tersebut.

"Saya sangat tersanjung disejajarkan dengan dua tokoh nasional. Jendral TNI yang pernah menjabat sebgai wakil menteri pertahanan, pak Sjafrie. Dan satu lagi mantan Mensekneg yang sangat legendaris pak Yusril," kata Sandiaga Uno di kawasan Jalan Kemang Raya, Jakarta Selatan, Selasa 26 April 2016.

Sandiaga menambahkan, ia berharap proses penjaringan tersebut bisa terus berlanjut, sehingga ketiga nama ini bisa menawarkan dan memberikan ide untuk menjadi solusi terhadap masalah warga DKI Jakarta, sehingga kedepannya Jakarta menjadi semakin lebih baik lagi.

"Saya ingin kita sama-sama menawarkan sebuah program yang betul-betul menyentuh apa yang di inginkan warga DKI Jakarta. Warga DKI Jakarta betul-betul menginginkan peningkatan kesejahteraan mereka, peningkatan ekonomi mereka," ujarnya.

Dengan sedikit nada bercanda, pengusaha muda ini menyebutkan keunggulannya dibandingkan dua tokoh Nasional.

"Mungkin stamina saya lebih panjang, mungkin karena saya lebih muda, saya rajin lari maraton. Saya mungkin bisa membawa pendekatan ekonomi karena baground saya dari ekonomi. Permasalahan kesejahteraan dan taraf hidup, dan usaha mikro saya sangat fasih mengahadapi semuanya," ujar pria yang akrab disapa Sandi itu.

Sandi menyatakan, dari tiga nama yang telah disebutkan secara resmi oleh DPD Partai Gerindra DKI Jakarta tersebut, nanti akan ditentukan satu nama oleh ketua umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto. "Pada saatnya Pak Prabowo akan memilih tokoh yang paling dekat dengan rakyat," ujarnya.

Disuntik Pendanaan US$1 Juta Kuartal IV-2024, Kisai Entertainment Dongkrak Kinerja Ekonomi Kreatif

Seperti diketahui, Partai Gerindra mengumumkan 3 nama yang akan diusung menjadi bakal calon gubernur (cagub) DKI Jakarta yang merupakan hasil penjaringan yang dilakukan sejak 27 Desember 2015 lalu. Penjaringan tersebut dimulai dengan rapat yang dihadiri sekitar 750 kader partai itu.

Tiga nama calon yang rencananya bakal diusung Partai Gerindra adalah Letnan Jenderal TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin, pengusaha Sandiaga Uno dan pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra.
Salah satu dari nama-nama itu akan diusung Gerindra sebagai calon gubenur dalam Pilkada 2017.

Sandiaga Uno Buka-bukaan Penyebab Lonjakan Kunjungan Wisatawan ke Likupang
Ridwan Kamil dan Sandiaga Uno berjabat erat

Sandiaga Uno Bakal Turun Kampanyekan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta

Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, bakal turun ikut mengkampanyekan pemenangan Ridwan Kamil-Sandiaga Uno. Sandi sempat jadi wagub saat berpasangan dengan Anies.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024