Ahok: Hapus 3 In 1, Siapa Tahu Jakarta Jadi Tak Macet
- REUTERS/Beawiharta
VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan rencana penghapusan aturan Three in One di Jalan Sudirman-Thamrin, Jakarta Pusat, akan diujicoba selama pekan pertama April 2016.
Uji coba akan dilakukan, untuk melihat terjadi atau tidaknya penambahan volume kendaraan, sebelum aturan yang telah berlaku sejak masa kepemimpinan Gubernur Sutiyoso itu benar-benar dihapuskan.
"Kami mau uji coba dulu. Benar enggak tambah macet," ujar Ahok, sapaan akrab Basuki, di Balai Kota DKI, Rabu, 30 Maret 2016.
Ahok mengatakan, uji coba juga akan menjadi dasar bagi Polda Metro Jaya menyetujui rencana yang disampaikan pemerintah. Meski kebijakan pemerintah, polisi akan dilibatkan.
"Siapa tahu benar (volume kendaraan tidak bertambah secara signifikan) atau salah (kemacetan parah terjadi). Harus dicoba dulu," ujar Ahok.
Baca juga: