Ahok Klaim Layanan Rusunawa Mirip Apartemen Mewah
- Fajar Ginanjar - VIVA.co.id
VIVA.co.id – Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan para penghuni rumah susun sederhana sewa (rusunawa) di Jakarta dilayani bak di apartemen mewah. Malah Ahok menyamakannya dengan layanan di apartemen mewah seperti Kempinski Residences di Kawasan Grand Indonesia di Jakarta Pusat.
Para penghuni rusun kata dia diberi layanan transportasi gratis berupa bus pengumpan atau feeder Transjakarta yang mengantarkan mereka ke halte busway terdekat.
Sementara di bidang kesehatan telah disiapkan paramedis yaitu dokter, perawat dan bidan yang memberi pelayanan kesehatan gratis di pusat layanan kesehatan yang ada di setiap rusun.
"Kamu sudah di-service kayak penghuni apartemen di Grand Indonesia," kata Ahok, sapaan akrab Basuki di Balai Kota DKI, Jakarta, Senin, 21 Maret 2016.
Ahok mengatakan, untuk membantu warga mandiri di bidang ekonomi, pemerintah juga memberi bantuan modal. Melalui Bank DKI, pemerintah bisa meminjamkan modal mulai Rp5 juta hingga Rp10 juta sesuai jenis usaha yang dibuka warga.
Oleh karena itu, Ahok mengaku tak habis pikir jika warga yang sebelumnya mendiami hunian liar masih menolak direlokasi ke rumah susun. Padahal biaya sewa, kata dia, hanya Rp150 ribu perbulan atau Rp5 ribu perhari.
"Kamu bayar itu juga untuk service. Ada engsel pintu rusak, ada cat terkelupas, semua kami (pemerintah) yang perbaiki," tutupnya.