Ada Mayat Wanita Utuh Mengambang di Kepulauan Seribu

Evakuasi mayat di Kepulauan Seribu.
Sumber :
  • Foe Peace - VIVA.co.id

VIVA.co.id - Sesosok mayat berjenis kelamin perempuan ditemukan mengambang di Perairan Karang Lebat atau sebelah utara Pulau Karya, Kepulauan Seribu. Saat ditemukan, kondisi mayat masih utuh meski sudah membusuk.

Kepala Polres Kepulauan Seribu AKBP John Weynert Hutagalung mengatakan, mayat wanita itu ditemukan pagi tadi, Rabu 16 Maret 2016, oleh sejumlah nelayan asal Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara.

"Posisi mayat terlentang dan sudah mulai membengkak," kata John Weynart Hutagalung.

Menurutnya, saat ditemukan, mayat dalam kondisi tubuh masih utuh, kaku, mengambang tanpa identitas apapun. Ditemukan adanya luka lebam dan memar bagian paha dan tangan, diduga akibat benturan.

Ditambahkannya, kronologi penemuan mayat tanpa identitas tersebut ditemukan oleh nelayan bubu bernama Subur, warga RT 03/02 Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara, di perairan Karang Lebar bagian utara Pulau Karya, saat akan melaut mencari ikan.

"Ciri-ciri mayat, berjenis kelamin perempuan, usia sekitar 30 tahun, mengenakan celana pendek warna putih kembang-kembang (celana pantai) dan baju warna abu-abu," kata John.

Selanjutnya, mayat tanpa identitas tersebut dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat untuk dilakukan autopsi guna mengetahui sebab kematian. (ase)
 

Bocah Tewas dalam Mobil Ditemukan Sudah Membusuk