Wali Kota Jakarta Timur Klaim Genangan Air Berkurang

Banjir Kampung Pulo
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Anwar Sadat

VIVA.co.id - Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardhana, mengatakan saat ini jumlah titik genangan air di wilayahnya mulai berkurang.

"Ada di Cakung Barat, genangannya 20 cm, Kompleks PLN Jatinegara juga sama," kata Bambang usai meninjau genangan di Kampung Pulo, Kelurahan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur, Jumat, 26 Februari 2016.

Menurut Bambang, wilayah yang biasanya terdapat genangan, seperti di Kelurahan Gedong dan Kelurahan Bambu Apus, terpantau tidak terdapat genangan hari ini. Hal serupa juga terjadi di sekitar Jembatan Hek, Kramat Jati.

Adapun genangan di Kampung Pulo, menurut Bambang, hanya efek dari pengerjaan saluran yang belum selesai.

"Ini (Kampung Pulo) sifatnya sementara. Nanti ada pompa-pompa otomatis. Jadi bakal ada rumah pompa, kalau sudah selesai semua diharapkan tidak seperti ini lagi," kata Bambang.

Seperti diketahui, hujan deras mengguyur Jakarta sejak kemarin malam. Akibatnya, genangan muncul di sejumlah lokasi di Ibu Kota. (ase)

 

Kerusakan di Daerah Aliran Sungai Kian Parah