Remas Dada Wanita di JPO, Keluarga Agil Minta Damai

Agil
Sumber :
  • Foe Peace - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Keluarga Agil, pelaku peremas dada wanita di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Stasiun Sudirman, Thamrin, Jakarta Pusat berusaha mengajukan perdamaian dengan keluarga korban.

Atap JPO Sudirman Dicopot, Anies: Unik, Ada Jejeran Gedung

"Keluarga pelaku sudah ada disini (Polsek Metro Menteng). Beliau ingin bermusyawarah (mediasi) dengan korban maupun keluarganya," kata Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Metro Menteng, Komisaris Polisi Ridwan R Soplanit di Mapolsek Metro Menteng, Selasa 23 Februari 2016.

Tapi, hingga saat ini keluarga korban belum merespon niatan keluarga Agil meskipun kepolisian sudah berusaha mengundang keluarga korban dan juga menghubungi keluarga Agil melalui sambungan telepon.

Warga Minta Atap Jembatan Penyeberangan di Sudirman Dipasang Lagi

"Kita juga sudah berupaya menelpon korban dan keluarganya. Tapi, tak kunjung datang," kata Ridwan.

Sementara itu, keluarga Agil enggan berkomentar ketika dimintai keterangan terkait hal tersebut. Mereka terlihat datang di Polsek Metro Menteng, sekira pukul 14.30 WIB dan langsung memasuki ruangan tempat Agil diperiksa.

Anies Beberkan Alasan Copot Atap Jembatan Penyeberangan di Sudirman

Agil meremas dada AT sekitar pukul 09.30 WIB, Senin, 22 Februari 2016 di JPO Stasiun Sudirman. Agil mengakui sengaja meremas dada korban karena terangsang usai menonton video porno di telepon genggamnya. Agil mengaku baru pertama kali melakukan perbuatan itu. (ase)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan JPO Phinisi di Karet Sudirman

JPO Pinisi yang Diresmikan Anies Diserbu Netizen: Bekasi Bikinin Pak!

Anies mengatakan JPOS ini dilengkapi anjungan bertema Kapal Phinisi dan galeri apresiasi didedikasikan tenaga medis yang gugur karena COVID-19

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2022