Warga Dengar Suara Ledakan dari Kebakaran Bukit Duri
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id - Kebakaran melanda pemukiman di Jalan Bukit Duri 1 Pangkalan, RT 5 dan RT 6 RW 12, Kelurahan Bukit Duri, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.
Seorang saksi mata Aji (33) mengatakan, sempat terjadi dua kali ledakan dalam peristiwa kebakaran itu.
"Tadi emang sempat terdengar ledakan, malah sampai dua kali meledaknya. Kalau enggak salah dari tiang listrik tadi ledakannya," kata Aji, di lokasi kejadian, Selasa, 23 Februari 2016.
Setelah ledakan, Aji mengatakan, api muncul dan membakar kabel. Komposisi bangunan yang terbuat dari bahan semi permanen membuat api menyambar dengan cepat.
"Banyak papan dan kayu, jadinya api cepat menyambar, tahu-tahu langsung membesar gitu aja," ujarnya.
Kepala Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Sudin Damkar dan PB) Jakarta Selatan Irwan menjelaskan, penyebab kebakaran tersebut karena arus pendek listrik.
"Penyebabnya arus pendek dari kipas angin di lantai dua sebuah rumah," kata Irwan saat dikonfirmasi, Selasa, 23 Februari 2016
Irwan mengatakan, sebanyak 43 unit pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk memadamkan api. Rinciannya, 25 unit SudinDamkar dan PB Jakarta Timur, 15 unit dari Sudin Damkar dan PB Jakarta Selatan, dan tiga unit dari Dinas Damkar dan PB DKI Jakarta.
"Yang terbakar lapak pemulung dan rumah tinggal. Taksiran kerugian Rp500 juta," ujarnya.
Â