Atap Diperbaiki, Gerbang Tol Cikunir 2 Tetap Beroperasi

Gerbang pembayaran non-tunai jalan tol.
Sumber :
  • Twitter TMC Polda Metro

VIVA.co.id - Arus lalu lintas yang menuju Gerbang Tol Cikunir 2 ramai lancar. Para pengendara sudah bisa kembali melintasi gerbang tol tersebut, Senin, 15 Februari 2016, sejak pukul 06.00 WIB.

Pengamat: Eksekusi Jalan Tol JORR Seksi S Janggal

Berdasarkan keterangan pihak PT Jasa Marga, seperti dilansir tvOne, Senin, 15 Februari 2016, perbaikan atap yang roboh diperkirakan akan makan waktu satu bulan. Namun, selama perbaikan itu, operasional di gerbang tol tersebut tetap dibuka.

PT Jasa Marga, perusahaan penyelenggara jalan tol, dalam akun Twitternya @PTJASAMARGA, Senin, 15 Februari 2016, menyebutkan terdapat 6 gardu yang dibuka untuk pembayaran tunai dan empat gardu untuk transaksi Gerbang Tol Otomatis (GTO).

Marga Nurindo Tolak Eksekusi Konsesi JORR S ke Hutama Karya

Enam gardu pembayaran tunai berada di jalur kanan dan empat gardu GTO berada di jalur kiri.

Seperti diketahui, gerbang tol Cikunir 2 ditutup, Minggu sore, 14 Februari 2016. Penutupan dilakukan lantaran atap gerbang tol itu roboh terkena angin puting beliung yang melanda daerah tersebut.

Penutupan gerbang itu mengakibatkan arus lalu lintas dari arah Cikampek menuju Jakarta macet parah. Kendaraan yang hendak menuju jalan tol lingkar luar (Jakarta Outer Ring Road/JORR) dialihkan keluar ke gerbang tol Halim.

Ilustrasi gerbang tol

Mulai 30 Agustus, GT Senayan Hanya Layani e-Toll

Transaksi nontunai hanya menggunakan e-toll Bank Mandiri.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016