Geger Pria Tewas Penuh Bacokan di Tanah Abang
VIVA.co.id – Seorang pria tewas diduga dianiaya di Jalan Jembatan Tinggi, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis 11 Februari 2016. Pria tanpa identitas berusia kira-kira 25 sampai 28 tahun itu, tewas dengan luka 4 tusukan di pinggang kiri dan kanan serta luka bacok di paha.
Kini, jasad pria tersebut, sudah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) oleh untuk selanjutnya autopsi.
"Ya benar ada peristiwa itu," kata Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat (Kasubbag Humas) Polres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Polisi Suyatno, di Mapolres Metro Jakarta Pusat.
Lebih lanjut dia menjelaskan, polisi sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Selain itu, pihaknya pun telah memeriksa saksi-saksi atas peristiwa tersebut.
"Pelaku sedang dalam pengejaran dan identitasnya sudah dikantongi," kata dia. (one)
Baca juga: