Dituduh Curi Start Kampanye, Ahok Tetap Resmikan RPTRA

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhammad Solihin
VIVA.co.id
- Meski terus dikecam dan disindir melakukan curi start kampanye jelang Pemilihan Gubernur DKI 2017,  Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, kembali melakukan peresmian Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA).

RPTRA Puspita Haji Gari merupakan RPTRA kelima yang diresmikan Ahok, sapaan akrab Basuki, pada tahun 2016. RPTRA yang terletak di Kelurahan dan Kecamatan Pesanggrahan itu masih termasuk kepada program pembangunan 63 RPTRA yang dimulai Pemerintah Provinsi DKI pada tahun 2015. Pembangunan sepenuhnya menggunakan dana Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan swasta.

Perusahaan pengembang PT Artisan Wahyu menjadi pihak yang membangun RPTRA ke-16 yang diselesaikan pengerjaannya ini.

Dalam sambutannya, Ahok berpesan agar RPTRA dimanfaatkan sebagai tempat silaturahmi warga. Warga diharapkan gemar berkumpul dan bercengkerama.

"Saya senang ada RPTRA yang berdiri lagi, supaya silaturahmi tidak hanya pada saat ada hajatan," ujar Ahok di RPTRA Puspita Haji Gari, Jakarta Selatan, Rabu, 10 Februari 2016.

Dengan begitu, masalah setiap keluarga bisa saling diketahui. Warga juga diharapkan melaporkan masalah yang dihadapi sesama warga kepada aparat wilayah berupa camat atau lurah.

Sudah 9 Ruang Terpadu Ramah Anak Dibangun di Jakarta Barat

"Kalau ada anak yang tidak bersekolah, laporkan. Ibu-ibu PKK harus jadi pemerhati, Ketua RT dan Ketua RW juga sama, harus berfungsi," ujar Ahok.

Peresmian dihadiri Ketua I Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Veronica Tan. Walikota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi, dan Ketua Badan Pemberdayaan Masyarakat, Perempuan, dan Keluarga Berencana (BPMPKB) DKI, Dien Emmawati, juga hadir.

Ahok: Taman Kota Juga Harus Ramah Janin

Peresmian dilakukan dengan penandatanganan prasasti oleh Ahok dan pelepasan balon oleh Veronica. RPTRA dilengkapi fasilitas taman, alat permainan anak, alat olahraga, perpustakaan, dan aula serbaguna.

Sebelumnya Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Mohamad Taufik, mengatakan, sebagai perwakilan warga Jakarta, ia belum melihat perwujudan fungsi RPTRA sebagai tempat berkumpul dan lokasi bagi warga untuk saling berbagi cerita seperti yang sering digembar-gemborkan Ahok setiap kali melakukan peresmian.

"Mana ada bangun RPTRA tujuannya untuk menyediakan ruang bagi warga untuk bersosialisasi? Itu mah (peresmian RPTRA) kampanye dia buat Pilkada," ujar Taufik di Gedung DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Kamis, 21 Januari 2016. (one)

Marak Kasus Kekerasan Anak, Polisi Beri Penyuluhan ke Guru

Gubernur DKI Jakarta Ahok

UU Paksa Ahok Cuti Selama Kampanye

Ahok lebih memilih mengawal penyusunan APBD.

img_title
VIVA.co.id
3 Agustus 2016