Pengeroyok Bripka Taufik Bersenjata Api

Suasana penggerebekan sarang narkoba Matraman
Sumber :
  • VIVA.co.id / Anwar Sadat

VIVA.co.id - Kepolisian menyebut, total ada 12 pelaku pengeroyokan Bripka Taufik Hidayat dan informannya saat melakukan penggerebekan bandar narkoba di Kampung Berlan, Matraman, Jakarta Timur, Senin 18 Januari 2016 lalu.

Sarang Narkoba Berlan Target Penggusuran Ahok Berikutnya

Dari 12 pelaku, satu pelaku bernama Ade Badak terpaksa ditembak mati lantaran melawan saat hendak dilakukan penangkapan. "Masih ada 11 orang lagi, di antaranya empat pelaku membawa sajam, satu membawa senjata api, kemudian airsoft gun. Satu senjata api milik Iptu Prabowo masih dipegang oleh inisial M," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Eko Daniyanto di Mapolda Metro Jaya, Jumat 22 Januari 2016.

Mengenai kabar adanya oknum TNI yang terlibat dalam pengeroyokan tersebut, Eko tidak mau banyak berkomentar. "Saya tidak tahu informasi. tapi yang jelas saya adalah tim penindak untuk mengejar para pelaku. Kalau ada nanti kami akan koordinasi dengan Denpom TNI," katanya menambahkan.

Sebelumnya, anggota Unit Narkoba Polsek Senen menggerebek rumah yang dicurigai "sarang" bandar narkoba di Jalan Slamet Riyadi Matraman Jakarta Timur pada Senin 18 Januari 2016. Dalam penggerebekan tersebut, anggota Unit Narkoba itu mendapatkan serangan dari sejumlah warga yang berupaya melindungi bandar narkoba.

Sejumlah warga bersenjata tajam menyerang anggota hingga beberapa polisi mengalami luka bacok. Selain itu, salah seorang anggota kepolisian bernama Bripka Taufik Hidayat dan seorang informan Jefri alias Cibe tewas karena tenggelam di Sungai Ciliwung saat berusaha menyelamatkan diri dari pengeroyokan pelaku.

Jasad kedua korban itu ditemukan di dua lokasi yang berbeda. Bripka Taufik Hidayat ditemukan di Kali Kanal Besar, Gambir, Jakarta Pusat dan Jefri ditemukan di daerah Palmerah.

Penyerang Polisi di Matraman Menyerah Saat Mabuk

(mus)

rekonstruksi kasus narkoba di berlan

Polisi Gelar Rekonstruksi Penyerangan Petugas di Berlan

Terdapat 54 adegan yang diperagakan dalam rekonstruksi itu.

img_title
VIVA.co.id
19 Februari 2016