Kasus Mirna, Meja Tempat Korban Ngopi Masih Dijaga

Sumber :
  • VIVA.co.id/ Foe Peace Simbolon

VIVA.co.id - Wayan Mirna Salihin tewas setelah minum kopi di kafe Olivier, Mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu 6 Januari 2016. Polisi masih terus menyelidiki kasus kematian wanita 27 tahun itu. 

Setelah kejadian tersebut, kafe tempat kejadian perkara (TKP) tetap buka. Namun, meja tempat Mirna duduk bersama dua temannya, Jessica dan Hani, ketika minum kopi masih dijaga.

VIVA.co.id menyambangi kafe itu, Kamis 21 Januari 2016. Saat tiba di sana, seorang satpam membukakan pintu masuk ke kafe, lantas diantar seorang pelayan ke meja di area no smoking. Tempat itu merupakan area yang sama dengan tempat Mirna minum es kopi Vietnam 15 hari lalu.

VIVA.co.id duduk di meja yang berhadapan lurus dengan meja Mirna. Meja itu belum boleh dipakai oleh pelanggan dan terlihat masih ditutupi oleh kain hitam, serta pembatas dengan garis berwarna merah.

Meja bekas tempat Mirna itu juga dijaga oleh pelayan di sana secara bergantian. Dengan rentang waktu jaga yang tak tentu, para pelayan bergantian terus menjaga. Tidak hanya satu orang yang menjaga meja tersebut.
 

Menguak Rekaman Detik Per Detik Gerakan Mencurigakan Jessica