Bripka Taufik Dikeroyok karena Ada Provokasi Perempuan

Sumber :
  • ist

VIVA.co.id - Bripka Taufik Hidayat dikeroyok oleh komplotan pengedar narkoba di wilayah Berlan, Jakarta Pusat. Namun, sebelum mengalami penganiayaan itu, ada seorang perempuan yang melakukan provokasi.

207 Kg Sabu dan 90 Ribu Ekstasi Jaringan Malaysia Dijual dengan Modus Jual Beli Mobil

"Dia berteriak dan memprovokasi beberapa pelaku yang berada di lokasi, sangat berdekatan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Muhammad Iqbal, dalam perbincangan dengan tvOne, Rabu, 20 Januari 2016.

Iqbal menjelaskan bahwa orang itu adalah tersangka N. Awalnya, penggerebekan itu merupakan bagian dari pengembangan suatu kasus di Jakarta Pusat.

207 Kg Sabu dan 90 Ribu Ekstasi Jaringan Malaysia Disita, 4 Orang Ditangkap

"Dari pengembangan itu mengarah kepada tersangka N," ujarnya.

Setelah N berteriak, dengan sangat cepat para pelaku berkumpul. Mereka langsung melakukan penyerangan terhadap Bripka Taufik dan petugas lainnya yang tengah menjalankan tugas penegakan hukum.

PPATK Ungkap Transaksi Judol Sepanjang 2024 Mencapai Rp283 Triliun

Bripka Taufik ditemukan tewas di kali kanal besar Jakarta, setelah sebelumnya menghilang pasca melakukan penggerebekan bandar narkoba di kawasan Berlan, Jakarta Pusat. Taufik diduga tenggelam setelah berusaha menyelamatkan diri dari aksi pengeroyokan.

Sejauh ini, kepolisian sudah menangkap enam orang. Dua ditetapkan sebagai tersangka dan empat terus mereka periksa secara intensif. Namun, setelah memeriksa urine, penyidik memastikan bahwa keenam orang tersebut positif menggunakan narkoba.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso menunjukan hasil kreatif siswa yang dibina dalam program SKCK Goes To School. VIVA/Muhammad AR

Polresta Bogor Kota Tangkap Pelaku Pembuatan Situs Judi Online

Saat ini, polisi masih menyelidiki kasus ini sebelum mengumumkan secara jelas ke publik.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024