Ini Sosok Terduga Teroris yang Ditangkap Polisi di Bekasi
Jumat, 15 Januari 2016 - 20:41 WIB
Sumber :
- Foto: VIVA.co.id/Annisa Maulida
VIVA.co.id
- Keseharian terduga teroris yang ditangkap oleh anggota Densus 88 di rumah kontrakan di Jalan Topas Raya RT 03 RW 39 Kav. 17, Kelurahan Bojong Rawa Lumbu, Kecamatan Rawa Lumbu, Kota Bekasi, sekitar pukul 13.30 WIB, dikenal sosok yang tertutup. Keduanya adalah pasangan suami-istri EA (27 tahun) dan NM (20/istri). Namun, hanya EA yang diketahui dibawa polisi.
Menurut keterangan Rita, pemilik warung yang tinggal 20 meter dari rumah kontrakan terduga teroris, sejak November lalu, dia hanya melihat NM sering keluar setiap pagi bersama puteranya yang berumur tiga tahun. "Tapi saya
enggak
pernah ngobrol langsung sama dia," kata Rita, Jumat 15 Januari 2016.
Diakui Rita, dirinya melihat istri terduga teroris itu keluar tiap pagi dengan perut membuncit alias hamil lima bulan. Namun demikian, dua hari ini wanita tersebut tidak terlihat keluar rumah. "Nah dua hari ini saya
enggak
lihat," ujarnya.
Tidak banyak yang diketahui Resa tentang pasutri tersebut. Hal yang ia tahu, hanya EA yang bekerja menjual pulsa ponsel dan token listrik. Selain itu, EA juga memiliki sepeda motor Yamaha Fino berpelat B.
Hingga kini, petugas sudah memasang garis polisi sejauh 50 meter dari kanan kiri TKP. Sementara, belum diketahui juga apa saja barang bukti yang diamankan di lokasi.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Tidak banyak yang diketahui Resa tentang pasutri tersebut. Hal yang ia tahu, hanya EA yang bekerja menjual pulsa ponsel dan token listrik. Selain itu, EA juga memiliki sepeda motor Yamaha Fino berpelat B.