Balap Liar Akan Dilegalkan, Ini Reaksi Wali Kota Jaktim
Rabu, 13 Januari 2016 - 19:07 WIB
Sumber :
- Capture Youtube.
VIVA.co.id
- Polda Metro Jaya berencana melegalkan balap liar yang selama ini sering terjadi di Ibu kota. Beberapa titik akan digunakan untuk ajang balap itu, seperti di TMII, Jalan Asia Afrika, Jalan Lenteng Agung, Kemayoran, dan Jalan Benyamin Sueb.
"Kalau seandainya (Jakarta) Timur suruh
nyiapin
tempat untuk itu (balap liar), ya nanti kami carikan lokasi mana yang cocok," kata Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana menanggapi rencana melegalkan ajang balap liar itu, Rabu 13 Januari 2016.
Baca Juga :
Proyek Tol Becakayu, Puluhan Rumah Dibongkar
Bambang mengatakan, adanya balap liar nanti diharapkan tidak sampai mengganggu kenyamanan para warga lainnya. "Jika nanti balap liar dilegalkan, jangan sampai mengganggu para warga, atau pun pengguna jalan lainnya," kata dia.
"Kami
sih
ngeri, takut kalau begitu bisa bikin banyak kecelakaan dan generasi muda mati sia-sia
dong
. Yang selama ini aja (dilarang), banyak
kan
yang kecelakaan. Apalagi nanti dibolehin," kata Siti, saat diwawancarai
VIVA.co.id
, Rabu.
Siti yang memiliki anak remaja itu berharap, para pejabat memikirkan betul-betul rencana tersebut. (asp)
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
"Kami