Jenazah Siswa Tenggelam di Kepulauan Seribu Tiba di Jakarta

Sumber :
  • VIVA.co.id/Danar Dono
VIVA.co.id
10 Daerah Wisata Indonesia yang Gencar Dipromosikan
- Jenazah Hilman Sandika (13), siswa kelas tujuh SMPIT Darussalam Cibitung, yang tewas tenggelam di Pulau Kotok, Kepulauan Seribu, tiba di dermaga Marina Ancol, Jakarta Utara.

Warga Jakarta Padati Ancol Saksikan Gerhana Matahari

Jenazah Hilman tiba dengan menggunakan kapal patroli polisi. Tak lama kemudian, jenazah itu langsung dibawa ke RSCM untuk diautopsi.
Mahasiswa Ditangkap Saat Akan Pesta Ganja di Pulau Pari


Kasat Reskrim Polres Kepulauan Seribu AKP Dodi Monsa mengatakan, korban meninggal setelah kegiatan
outbond
bersama teman-teman sekolahnya.


"TKP (tempat kejadian perkara) 20 meter dari bibir pantai, korban diketahui tenggelam setelah selesai
outbond
. (Ketika) diadakan penghitungan oleh panitia, ternyata kurang satu (siswa)," katanya, di dermaga Marina Ancol, Rabu 6 Januari 2016.


Awalnya,
guide tour
, Mulyadi, berusaha menyelamatkan Hilman, namun tidak tertolong.


"Sempat berusaha diselamatkan, tapi tidak tertolong. (Korban) ditemukan dalam keadaan di dalam air, bukan mengapung," kata Dodi.


Lima korban lainnya yang sempat tenggelam berhasil diselamatkan dan masih dalam perawatan di Pulau Kelapa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya