Pesan Terakhir Habib Selon untuk FPI

Kerabat Padati rumah duka Habib Selon
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
- Habib Salim Alatas bin Habib Umar Alatas atau lebih dikenal dengan sebutanHabib Selon menghembuskan nafas terakhir pada usia ke 46 tahun.


Ia meninggal dunia di Rumah Sakit Primier, Jakarta Timur pukul 07.30 WIB, Senin, 28 Desember 2015, karena diduga serangan jantung dan sesak napas.


Adik kandung Habib Selon, Habib Ali bin Umar Alatas, mengatakan, sebelum kakak kandungnya menghembuskan nafas terakhir, dia sempat meninggalkan sebuah pesan terakhir untuk keluarga dan Front Pembela Islam (FPI).


Kata Habib Ali, kakaknya tersebut berpesan kepada FPI untuk terus berjuang menegakkan amar ma'ruf nahi mungkar, terus berjuang untuk berdakwah di jalan Allah SWT dan berjuang untuk agama Allah.


"Pesan terakhir terus berjuang, jangan sampai lelah untuk berjuang," ujar Habib Ali di rumah duka jalan Lapangan Ros nomor 31 RT 06/06, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Senin 28 Desember 2015.

Meninggal, Ini Keinginan Habib Selon yang Belum Terwujud

Makam Habib Selon FPI Kini Sunyi-senyap, Ini Foto-fotonya

Makam

Kiai NU Berpengaruh Wafat

Akibat kanker pankreas.

img_title
VIVA.co.id
31 Juli 2016