Warga Malah Senang Metromini Mogok Operasi

Puluhan Metro Mini Dikandangkan di Pulogebang
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id
- Metromini masih melakukan aksi mogok operasi pada hari ini, Senin, 21 Desember 2015. Tampak jalanan di Ibukota tidak ada kendaraan umum dengan ciri khas berwana oranye tersebut.


Salah satu warga Tangerang bernama Dirga (23 tahun) mengaku, sepanjang jalan dari Terminal Kalideres menuju Semanggi tidak ada Metromini yang beroperasi. Dia mengaku senang. Karena selama ini, menurutnya, metro mini menjadi salah satu biang kemacetan.


"Saya malah senang Metromini tidak ada, karena enggak ada yang berhenti sembarangan, mengurangi polusi, enggak ada yang
Metromini Hingga Lamborghini Antarkan Warga ke Liang Lahat
ngebut-ngebutan ," ujarnya kepada
Bus Ditahan Dishub, Kondektur Metromini Nekat Jadi Jambret
VIVA.co.id.
Senin, 21 Desember 2015.
Ahok: 2016, Metromini Bangkrut


Selain itu, dia ikut senang Metromini tak beroperasi. Dia pun meminta pemerintah daerah (Pemda) DKI Jakarta menyediakan alternatif transportasi umum untuk masyarakat yang selama ini menggunakan Metromini sebagai transportasi umum dalam beraktifitas.


"Walaupun saya senang, tapi saya minta pemerintah
sediain
transportasi alternatif. Kasihan kalau tidak ada, karena banyak masyarakat yang menggunakan Metromini saat melakukan aktivitas, yah walaupun ada TransJakarta, tapi kan harus ada alternatif lainnya," katanya.


Sementara itu, Panji (24), warga Cakung, Jakarta Timur, mengatakan, sepanjang wilayahnya, dia memang tidak melihat Metromini beroperasi. Walaupun tak menggunakan jasa Metromini sebagai moda transportasi umum, dia meminta Pemda DKI sedikit bijak menanggapi aksi mogok operasi Metromini.


"Saya sih
pinginnya
jangan dihapus, tapi sopirnya dibina dan ditata jadi lebih baik. Karena selama ini kan banyak masyarakat membutuhkan transportasi umum," katanya.


Hal tersebut diucapkannya, lantaran menurutnya saat ini transportasi publik di Jakarta belum semuanya bagus.


"Bukan cuma Metromini yang bobrok, TransJakarta juga belum bagus. Masih banyak yang mogok, kondisi bus masih kurang nyaman, AC tidak dingin, saya pernah naik," ucap dia.


Jika pun Metromini nantinya akan dihilangkan, dia pun berharap Pemda menyediakan moda transportasi pengganti karena tidak semua rute dilewati oleh TransJakarta.


"Saya harap ada armada pengganti Metromini jika memang dihapus. Karena kan enggak semua rute dilewati Transjakarta. Tapi dengan catatan, kalau memang selama ini mengeluhkan kondisi Metromini yang kurang baik harus disediakan transportasi pengganti yang jauh lebih baik, bukannya sama saja," kata dia. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya