Ledakan Mal Alam Sutera Berasal dari Toilet Kantin Karyawan
Rabu, 28 Oktober 2015 - 14:37 WIB
Sumber :
- Anisa Maulida
VIVA.co.id
- Tim Gegana Polda Metro Jaya masih melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi ledakan di Mal Alam Sutera, Kota Tangerang, Rabu, 28 Oktober 2015. Akibat ledakan tersebut mengakibatkan satu orang karyawan terluka.
Dari pantauan
VIVA.co.id
, ledakan ini terjadi di toilet kantin karyawan. Seluruh karyawan yang berada di kantor tersebut disuruh keluar oleh Tim Gegana. Ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya ledakan susulan.
Walaupun terjadi ledakan, namun pengelola Mal Alam Sutera tidak memerintahkan pengunjung mal keluar, bahkan terlihat normal.
Pihak pengelola mal hingga saat ini maish merahasikan kejadian ini. Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Tito Karnavian, terlihat masih melakukan rapat dengan pihak mal.
Sebelumnya, Tito menyebut ledakan yang terjadi di mal mewah tersebut berdaya ledak rendah atau low explosive. Belum dirinci penyebab ledakan tersebut. (one)
Baca Juga :
Bom Mall Alam Sutera Bukan untuk Jihad
Walaupun terjadi ledakan, namun pengelola Mal Alam Sutera tidak memerintahkan pengunjung mal keluar, bahkan terlihat normal.
Pihak pengelola mal hingga saat ini maish merahasikan kejadian ini. Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Tito Karnavian, terlihat masih melakukan rapat dengan pihak mal.
Sebelumnya, Tito menyebut ledakan yang terjadi di mal mewah tersebut berdaya ledak rendah atau low explosive. Belum dirinci penyebab ledakan tersebut. (one)
Baca Juga :
Bom di Alam Sutera Terkait Radikal China? Ini Kata Polisi
Dugaan keterkaitan itu disampaikan Indonesia Police Watch.
VIVA.co.id
30 Oktober 2015
Baca Juga :