Dobrak Lift Hotel di Mekkah demi Selamatkan 3 Jemaah Haji

Tiba di Tanah Air, Rombongan Jamaah Haji Sujud Syukur
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin

VIVA.co.id - Tak hanya menimbulkan korban jiwa, dampak akibat badai angin yang terjadi di Mekkah, Arab Saudi, Jumat sore waktu setempat, sebagian listrik yang ada di Tanah Suci sempat mengalami pemadaman, Jumat 11 September 2015.

Tak Ada Barang 'Aneh', 445 Jemaah Haji Madura Siap Berangkat

Kepanikan pun sempat dialami sejumlah jemaah haji asal Indonesia. Tak hanya di areal Masjidil Haram, kepanikan juga sempat terjadi di hotel tempat menginap para jemaah. Hal ini diungkapkan Habib Idrus Al Gadri, salah satu rombongan haji asal Indonesia.
      
Kejadian bermula ketika badai angin yang terjadi selama sekitar 20 menit itu membuat listrik padam. Saat itu, mereka yang ada di hotel maupun luar hotel berlarian menyelamatkan diri. Listrik yang padam ini sempat membuat para jemaah terjebak di dalam lift hotel.
    
"Pas turun dari lantai 4 ada yang gedor-gedor dari dalam lift. Karena khawatir, ane dengan beberapa orang jebol pintu lift dan ternyata di dalam lift itu ada 3 orang jemaah DKI Jakarta. Alhamdulillah semua selamat," ucap Idrus pada VIVA.co.id, Sabtu 12 September 2015.
     
Mantan ketua FPI Depok yang kini menjabat sebagai pengurus di FPI Pusat ini juga menambahkan, tidak ada korban jiwa dari jemaah haji asal Depok yang berangkat dari Yayasan Ibnu Hasan.
      
"Jumlah jemaah kami 118 orang. Alhamdulillah cuma ngeri saja lihat kemarin sore angin kenceng banget. Kejadian kira-kira berlangsung selama 20 menit. Di depan hotel ane lihat mobil semrawutan pada nyelametin diri, bahkan ada parabola yang terbang mengenai kendaraan yang lewat dan ane saat itu ada di hotel, hanya lihat kejadian di depan hotel. Saat angin kencang melanda kota Mekkah Al-Mukarromah," ujarnya.