Bupati Kepulauan Seribu Ditunjuk Ahok Jadi Kadis Tata Air
- Fajar GM
VIVA.co.id - Terhitung hari ini, Jumat 3 Juli 2015, Tri Djoko Sri Margianto yang sebelumnya menduduki jabatan sebagai Bupati Kepulauan Seribu, kini secara resmi telah diantik dan dipindahkan jabatannya menjadi Kepala Dinas Tata Air DKI Jakarta, menggantikan Agus Priyono.
Berbeda dengan sejumlah pejabat eselon II baru yang dilantik hari ini, Tri mendapat posisi baru tanpa melewati serangkaian tes yang sulit seperti yang diikuti oleh ratusan pendaftar pejabat eselon II lainnya, termasuk wajib mengikuti wawancara langsung dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.
"Saya tidak ikut tes, saya langsung ditunjuk sama Gubernur, beberapa waktu lalu penunjukannya," kata Tri, usai acara pelantikan pejabat DKI eselon II di Balai Kota, Jumat 3 Juli 2015.
Sementara itu, terkait jabatan sebelumnya yang lowong, Tri mengaku hingga saat ini masih belum mengetahui siapa kandidat yang akan menggantikannya sebagai Bupati Kepulauan Seribu.
Keputusan penggantinya, masih menunggu hasil kebijakan dari Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta, Saefullah.
"Saya belum tahu, nanti akan diganti sama pejabat yang lain. Tunggu kebijakan dari Sekda, untuk saat ini tanggung jawab masih diambil alih oleh Pak Wakil," ujarnya. (one)
Â