Aksi Lawan 'Begal APBD' di Car Free Day
- VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi
VIVA.co.id - Sebuah komunitas twitter #temanahok mengkordinir aksi mendukung Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, di arena Car Free Day yang berlangsung di ruas jalan Thamrin hingga Sudirman, Minggu 1 Maret 2015.
Warga yang mendukung kinerja ahok beramai-ramai menandatangani spanduk, mengisi formulir petisi, serta menulis pesan-pesan dalam kertas kecil yang disediakan panitia untuk menyampaikan aspirasinya langsung kepada Ahok.
"Acara ini dibuat sebagai simpati dari warga yang ikut acara car free day, untuk mendukung bapak ahok," ujar Kordinator Aksi, Aditya Yogi Prabowo, saat diwawancarai di Bundaran Hotel Indonesia.
Yogi mengatakan bahwa, selain penandatanganan petisi dukungan, warga dapat mendukung Ahok dengan cara memfollow #temanahok. "Yang ikut foto bersama hari ini ada sekitar 500 orang," kata Yogi.
Aksi ini juga dilatarbelakangi atas laporan dokumen yang disampaikan Ahok ke KPK terkait dugaan korupsi APBD DKI Jakarta dalam usulan anggaran sebesar Rp 12,1 triliun. "Rp 12,1 triliun itu besar, mau dikemanakan uang kita. Lawan Begal APBD," kata salah seorang orator demo.
Aksi penandatanganan petisi ini telah dimulai sejak pukuk 06.30 wib. Banyak warga yang antusias mengikuti. Yogi menambahkan, nantinya hasil dari penandatanganan petisi dan seluruh dokumentasi acara akan dibuatkan sebuah tayangan dokumenter untuk diserahkan kepada Ahok dan DPRD DKI Jakarta.
Laporan: Ferry Simanungkalit
[/vivamore]