Langit Jakarta Penuh Kembang Api

Perayaan Tahun Baru 2011 Di Jakarta
Sumber :
  • Antara/Ismar Patrizki

VIVAnews - Tahun 2011 akan berakhir dalam hitungan menit. Warga di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya tampak antusias menyambut tahun 2012.

Pantauan VIVAnews.com, warga tampak sudah mulai berkumpul di sejumlah titik keramaian. Mereka tidak hanya meniup terompet, tetapi juga mulai menyalakan kembang api.

Warna-warni kembang api terlihat di segala penjuru Jakarta. Dari kembang api kecil hingga besar yang dinyalakan dari rumah-rumah warga.

Selain itu, di sejumlah kawasan juga tampak dipadati ribuan warga. Seperti di Taman Impian Jaya Ancol. Di lokasi ini, rencananya akan dinyalakan kembang api dari 4 titik.

Selain Ancol, di kawasan Bundaran Hotel Indonesia juga tampak dipadati warga. Sejumlah warga sengaja menghentikan kendaraannya di tepi jalan dan kemudian menyalakan kembang api.

Kawasan Monas juga menjadi pusat pesta pergantian tahun. Ribuan warga juga sudah hadir di Monas. Mereka saling meniup terompet dan menyalakan kembang api.

Dituduh Serakah, Dewi Blak-Blakan Bongkar Tabiat Buruk Istri Pertama Pak Tarno: Dia Suka Marah-Marah ke Suaminya