Heboh Koin Jagat, Pj Gubernur Jakarta: Bisa di Takedown Kalau Banyak Negatifnya

PJ Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi (kiri) di Kantor DPRD DKI Jakarta, Selasa, 14 Januari 2025
Sumber :
  • VIVA.co.id/Yeni Lestari

Jakarta, VIVA – Penjabat (Pj) Gubernur Jakarta, Teguh Setyabudi menyoroti fenomena warga yang mencari keberadaan koin dari sebuah aplikasi permainan ‘Koin Jagat'. Fenomena ini membuat sejumlah fasilitas publik rusak.

Polisi Buka Peluang Panggil Aplikator Koin Jagat, Ini Penyebabnya

Terkait hal itu, Teguh mengatakan aplikasi Koin Jagat bisa ditakedown. Terlebih, jika banyak dampak negatif yang ditimbulkan akibat permainan tersebut.

"Kalau memang lebih banyak dampak negatifnya, mudah-mudahan juga bisa ditakedown," kata Teguh kepada wartawan di Kantor DPRD DKI Jakarta, Selasa, 14 Januari 2025.

Ojol Protes Potongan Aplikasi hingga 30 Persen, Kemenhub: Kewenangan Menegur Aplikator di Komdigi

Permainan Koin Jagat

Photo :
  • Instagram/jagatapp_id

Dia kemudian mengimbau kepada warga Jakarta yang bermain Koin Jagat agar tidak merusak fasilitas umum (fasum) dan fasilitas sosial (fasos). Sebab, fasilitas itu dibangun pemerintah untuk kepentingan publik.

Pj Gubernur Jakarta Bakal Koordinasi ke Komdigi Soal Aplikasi Koin Jagat

"Kami sangat berharap dan mengimbau seluruh warga masyarakat yang memainkan game coin jagad hendaknya betul-betul juga bisa memelihara, menjaga fasos dan fasum tersebut,," tutur dia. 

"Karena ini dibangunkan untuk kepentingan publik, jangan sampai malah rusak," sambung Teguh.

Sebelumnya, heboh warga di beberapa daerah ramai-ramai menyerbu taman kota atau ruang publik untuk berburu koin.

Salah satu wilayah di Jakarta yang menjadi sasaran masyarakat mencari koin tersebut adalah kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Permainan Koin Jagat

Photo :
  • Instagram/jagatapp_id

Permainan “Koin Jagat” merupakan sebuah permainan yang ada dalam aplikasi Jagat. Berdasarkan data yang tertera dalam Google Play, Jagat merupakan aplikasi sosial yang dibuat agar pengguna selalu dekat dengan keluarga dan sahabatnya.

Namun, aplikasi Jagat kemudian menawarkan permainan "Jagat Coin Hunt" yang bisa ditukar dengan total hadiah Rp 850.000.000 di Jakarta pada Desember 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya