Cerita di Balik Aksi Petugas Dishub Depok Layaknya 'Spiderman' saat Hentikan Mobil Pikap Bermuatan Lebih

Petugas Dishub Depok dibawa kabur sopir pikap
Sumber :
  • Tangkapan Layar

Jakarta, VIVA – Viral melalui sebuah unggahan di sosial media yang menampilkan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) berupaya menghentikan mobil pikap sambil nemplok di kaca depan mobil.

Fadillah, selaku petugas Dishub yang melakukan aksi heroik turut menceritakan peristiwa yang dialaminya pada Selasa 7 Januari 2025. Dia menyebut sebelum berupaya menghentikan mobil pikap tersebut, memang sudah tampak mobil pikap melebihi muatan dalam rekaman CCTV.

"Itu emang udah kepantau dari CCTV," ujar Fadillah kepada VIVA, Kamis 9 Januari 2025.

Heboh! Aksi Petugas Dishub Bergelantungan Dibawa Kabur oleh Sopir Mobil Pick-up

Photo :
  • Tangkapan Layar Instagram @infojawabarat

Fadillah menyebut peristiwa terjadi di sekitaran Jalan Raya Bogor, Depok, Jawa Barat. Dia menyebut mobil pikap yang kelebihan muatan itu diberhentikan karena sudah terlihat oleng.

"Itu mobil sudah terpantau agak oleng mengarah melewati Jatijajar trus muatan juga sudah overload. Mobil oleng saya stop," kata Fadillah.

Aksi heroik Fadillah itu bak film 'Spiderman'. Fadillah padahal meminta sopir mobil pikap itu berhenti dengan baik, namun tak digubris sedikitpun.

"Saya ucapin 'selamat sore mas' sampai tiga kali namun tidak tidak dihiraukan sama sopirnya," ucap dia.

Sopir mobil pikap pun sempat melaju zig-zag diduga berupaya kabur usai diminta mingir oleh Fadillah. Sopir pun sempat turun dari mobil ketika posisi mobil berada di tengah jalan.

"Tidak mau minggirkan mobilnya di tengah jalan itu. Lalu keluar dari mobil itu dan dia cuma bilang ngucapin kasar 'eh anj**ng, turun lu'," kata Fadillah.

Singkat cerita, Fadillah reflek lompat dan nemplok didepan kaca mobil pikap tersebut. Pasalnya, sopir mobil pikap tak menghiraukan permintaan Fadil. Mobil pikap langsung tancap gas.

"Ya saya secara spontan naik di depan mobilnya, reflek, ya nangkring didepan mobilnya, secara spontan dan kebawa kurang lebih 245 meter," kata Fadillah.

Sopir mobil pikap, kata Fadillah, sempat marah kembali saat dirinya nemplok di bagian depan mobilnya. Sebab, kaca mobil pikap dijadikan pegangan Fadillah dan sopir merasa terganggu perjalanannya.

"Dia bicara kasar lagi, saya disuruh buka seragam lu kita berantem, dia bilang gitu, kita duel," ucap Fadillah.

Namun, Fadillah tetap bersikap baik kepada sang sopir. Fadillah tak mengindahkan kalimat kasar dari sopir mobil pikap tersebut.

5 Fakta Petugas Dishub yang Bergelantungan di Depan Mobil Pikap di Depok

Fadillah mengalami luka akibat mendapat sikutan dari sopir. Padahal, Fadillah meminta sopir untuk menunjukkan surat-surat kendaraan dan identitas pribadinya.

"Ya sopirnya kabur. Tadi juga disini kan ada temennya yg turun pas saya stop di lampu merah, temennya turun ya saya tahan identitas berupa ktp," ungkapnya.

Heroik! Pegawai Minimarket Gagalkan Perampokan di Tasikmalaya, Pelaku Sempat Ancam Pakai Pistol

Fadillah menyebut peristiwa tersebut terjadi pada Selasa sekira pukul 16.25 WIB. Akibat peristiwa ini, Fadil mengimbau pengendara mobil agar tidak membawa muatan yang berlebih.

Sebab, hal itu akan mengganggu pengendara itu sendiri dan pengendara lainnya. Dia juga meminta pengendara untuk rajin melakukan pengecekan kendaraan sebelum dibawa melaju.

Viral Aksi Patwal Nunjuk-nunjuk Taksi saat Kawal Mobil RI 36 Bikin Netizen Geram

Sebelumnya, Sebuah video aksi dramatis seorang petugas Dinas Perhubungan (Dishub) yang dibawa kabur oleh sopir mobil pick-up viral di media sosial. Insiden ini terjadi saat petugas tengah melakukan pemeriksaan kendaraan terkait pelanggaran kelebihan muatan di jalan raya.

Dalam video yang beredar, terlihat petugas berdiri di depan kepala mobil, sementara sopir tetap melanjutkan laju kendaraannya. Kejadian ini melibatkan seorang sopir mobil L300 yang diduga tak terima diberhentikan oleh petugas Dishub.

"Diduga karena tak terima diberhentikan petugas dishub akibat melebihi muatan, seorang supir L300 tancap gas membawa petugas tersebut di depan mobil yang dibawanya," dalam keterangan video tersebut, dikutip VIVA dari Instagram @infojawabarat, Kamis 9 Januari 2025.

Video yang berdurasi singkat itu menunjukkan bagaimana petugas Dishub berusaha bertahan di kap depan mobil yang melaju. Kejadian ini mendapat perhatian luas di kalangan warga sekitar.

Aksi nekat tersebut diketahui berlangsung hingga kendaraan akhirnya dihentikan oleh petugas. Beruntung, petugas Dishub yang bergelantungan tidak mengalami cedera serius meskipun situasi tampak sangat berbahaya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya